Rabu, 13 Juli 2011

KONFLIK

Oleh : Margita Widiyatmaka

Tidak, tidak!,
aku tidak pernah bermimpi mengejar sesuatu yang tak pasti
aku cuma menggugat kau, hati-nurani!
bah!,
aku telah berikhtiar sekuat-kuatnya saban hari, sabar benar kau-
nanti buahnya!

Pernah, aku berjanji tak 'kan hutang sebelum kreasiku dihargai
sebagai produk dalam negeri dengan jaminan uang!
tapi dasar uang, kadang datang tanpa janji!
lalu uang macam apa yang datang?
kalau cuma uang setan, kau tak mau pegang!
maumu 'kan uang surga, yang bersih tanpa noda, yang dipilih dari
kepingan-kepingan mutiara
tapi, dasar aku!
memanfaatkan peluang tanpa kendali
berani hutang, tak bisa kembali

Pernah, aku menagih janji tak 'kan pulang sebelum mendapat kete-
gasan yang pasti dari do'i
tapi dasar do'i, mudah berubah ikuti situasi, atau dasar aku yang
terlambat mau mengerti?!
lalu do'i macam apa?
kalau do'i-do'ian kau tak mau terus-terusan berdekatan, le-
bih baik pegatan daripada menjadi kura-kura di air pusaran!
maumu 'kan srikandi yang pemberani, panahnya putih melati
menembus jantung hati, terasa abadi!
tapi, dasar aku!,
terlalu berharap sesuatu yang tak pasti
berani kalap, tak tahu diri!

Yogyakarta, Desember 1988.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar