Jumat, 27 Januari 2012

Hakekat Filsafat

Oleh : Margita Widiyatmaka

Tiada awal benar-benar awal
tiada akhir benar-benar akhir
semua berawal dari aku yang berakal-budi
mengenal “ada”, lebih dari yang terlihat
semua berakhir dari aku yang mengalir merasuk segala sesuatu

Tiada sebab yang benar-benar sebab
sebab yang satu disebutkan, sebab yang lain dimungkinkan
mencari heran tiada pernah tertahan

Tiada “hil” tiada hal, tiada hal tiada “hil”
tiada “hil” yang “mustahal”, tiada hal yang mustahil
semua berangkat dari “good will”, bukan kemauan terpaksa

Tiada nol benar-benar nol
semua yang terbagi nol, tak terhingga menjaring semua
menuju Ilahi, lepaskan sukma
meneladani Ilahi bersifat
mengenali dan memahami lebih dalam aku
terhindar dari keheranan yang membelenggu menjadi keheranan yang membebaskan
terhindar dari keterbatasan maknawi  “ada” menjadi keluasan lautan tak bertepi berpelangi

Hakekat filsafat :
di atas langit dan di dalam bumi
pandangan kita terbatas atasi ketinggian, selami kedalaman
misteri ada dibalik pelangi
rindukan harkat-martabat
jauhkan dosa, dekatkan rahmat dan ampunan
kenali kelemahan menuju kekuatan
sadari kekurangan menuju kesempurnaan
pengabdian suci, dunia-akhirat

Gunungkidul, 26 Januari 2012.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar